2.19.2010

Madura vs Sunda

created by ud@Ra_ di 20.24 3 cuap2

Udah hampir 8 bulan tinggal di jember, tapi aku masih belum bisa bahasa madura, apalagi bahasa jawa. Sebagian besar penduduk jember pake bahasa madura, karena posisi nya deket sama pulau madura mungkin ya... Uh.... i have to study madura language because....hehehe....

Sedih rasanya kalo ga bisa bahasa madura. Susah banget logatnya! Tapi anehnya, temen ku yang orang madura, udah lancar banget ngomong bahasa sunda, bahasa lemes pula, mantabhh....!! Kalo bisa bahasa madura kan jadi bisa ngobrol sama penduduk sini, ngobrol sama yang jual makanan (sapa tau bisa dikasih murah, hahaha...), trus bisa ngerti apa yang diomongin orang (bisa aja kan mereka yang ngomong pake bahasa madura itu ngejek kita), huft.....

Aku dan Arini pernah nyoba ngomong bahasa madura waktu naik becak:

Aku : Turun di depan, pak! (logat di-jawa2in, hehe...)
Arini : (Pas udah turun dari becak) Kalangkong., pak! (ed : terimakasih, pak)
Tukang becak : Depade... (ed : sama2)
Aku dan Arini : (Saling tatap....trus....KABUR tak lupa memberi sebuah senyuman linglung pada tukang becak, hahaha.....)

Huft, untung kita langsung kabur. Sok2an pake bahasa madura, aku khawatir diajak ngobrol lanjut pake bahasa madura, huah!! Blank sama sekali. Waktu mampir ke rumah temen ku aja, diajak ngobrol sama keluarganya pake bahasa madura. Hiks, mama....pengen nangis rasanya, ga ngerti sama sekali...

Eh, tapi beberapa mahasiswa disini juga ada yang pengen belajar bahasa sunda. Temenku c Atih, dijadiin guru privat. Tapi, karena dia sering dijailin pake bahasa madura, so....dia juga berniat ngejailin mereka juga.

Mahasiswa : Atih, aku pengen belajar bahasa sunda juga kayak kamu..
Atih : Iya, sok atuh
Mahasiswa : Aku ga sok kok, kan mau belajar.... (dengan muka polos)
Atih : Iya, maksudnya silahkan, sok itu artinya silahkan. Mau belajar apa..... (gemes....)
Mahasiswa : Kalo bahasa sundanya cakep apa?hehe...
Atih : (ketawa2 dalam hati) kalo cakep itu bahasa sundanya tutung....
Mahasiswa : Oh, gitu. Hm.... Hei.....temen2….aku tutung lho....!! (teriak pamer ke temen2 yang lain.....dengan bangganya)
Atih : Hmmpth....(berusaha nahan ketawa)

Oh, seandainya ia tau bahwa arti tutung itu adalah gosong alias item ga ketulungan, hahaha.........

Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

Penelitian Ekologi (Yang hancur....)

created by ud@Ra_ di 19.57 0 cuap2

Udah hampir semester 8 lagi, hm….udah mau selesai kuliah. Tugas akhir menanti, argh…tidak!!! Oya, semester 7 ini barudak tekben udah mulai pra penelitian, mata kuliah Ekologi Tanaman. Metodenya kita semua dibagi menjadi beberapa kelompok masing-masing berisi 3 orang. Nah...penelitian kita udah hampir selesai sekarang, tinggal presentasinya aja. Hiks, tapi beberapa kelompok di kelasku gagal, termasuk aku. Argh...!!

Gara-garanya kondisi lingkungan yang sering hujan, ga sesuai dengan penelitian yang diambil yang nyerempet2 sama perlakuan cekaman air. Sooooo.....ga bisa kena air, makanya harus disungkup. Uh, ga disungkup aja udah kehalang sama pepohonan yang gede banget. Ditambah sungkup, hiks... Makanya pada etiolasi deh tanaman kacang tanahnya. Baru kali ini liat kacang tanah yang ditanam di polibag tingginya hampir 40 cm dan lebar kanopinya ga lebih dari 20 cm, hahaha.....dodol!


Hari jumat kemarin waktu panennya tanaman penelitian kelompok yuni dan rosidah. Komoditas kangkung n bayam. Mantabhhh..... Kirain mau materi di lahan, ga taunya kita semua yang ga termasuk harus bantuin mereka. Saltum deh alias salah kostum!! Tapi ga apa2 c,,,asyik juga turun lagi ke lahan. Tapi, tidaaaaakkkkk!!! Banyak ulatnya. Oke aku tau, ga pantes rasanya anak teknologi benih takut sama ulat. Masalahnya tu ulat ga punya bulu, geli jadinya. Kayak liat candil. Ehm, tau candil ga?? Itu loh...makanan yang kenyal2 gitu, biasanya dimakan sama lopis, ditambah kepala parut plus gula merah cair. Hm, jadi laper, hehehe....







Setelah dipanen semuanya, harus ditimbang dulu.Soalnya kan mesti ditimbang dulu buat tau berat basahnya. Karena parameter yang mereka ambil salah satunya adalah berat basah tanaman. Perlakuannya sih sederhana. Cuma penambahan biourine n beberapa bahan lain untuk pertumbuhan tanaman. Dan perlu kamu tau, jangan sekali2 pegang biourine itu dengan tangan terbuka. Kenapa? Kalo kamu ga sengaja megang, siap2 aja beli sabun cuci tangan sebanyak2nya. Baunya ga ketulungan!!!!

Nah, hal yang ditunggu2 pun tiba. Pembagian sayur gratis, hahaha.... Mereka bagi2 sayurnya soalnya bingung mau diapain. Banyak banget!! Hohoho..... Asyik, lumayan buat makan sehari2. Tapi imbasnya, NGANTUK......

Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

2.03.2010

ORDO TANAH

created by ud@Ra_ di 16.55 1 cuap2

Hm...kalo kamu aga pusing dengan semuanya...(sejujurnya aku pun pusing, hahaha), ada bentuk atawa ciri sederhana dari ordo tanah yang ada. Kenapa hanya ordo yang dibahas? jawabannya adalah karena dalam klasifikasi ini, biasanya hanya disebutkan sampai ORDO saja. Terlalu rumit dan memberatkan kalo harus disebutkan sampai batasan SERI....

Kunci ORDO tanah yang bisa kamu pahami, kayak ini:
1. Kandungan bahan organik >30 % dan tebalnya >40 cm ………….... HISTOSOL

2. Tanah yang mempunyai lapisan dengan sifat andik setebal 35 cm atau lebih pada kedalaman < 60 cm ………..….ANDISOL

3. Memiliki horizon spodik pada kedalaman < 2 m…………………...…… SPODOSOL

4. Memiliki horizon oksik pada kedalaman < 1,5 m dan tidak memiliki horizon argilik ………………………….………… OXISOL

5. Mempunuai kandungan liat >30 % di semua horizon, bila kering pecah-pecah sampai kedalaman 50 cm …. VERTISOL

6. Tanah yang kering 6 bulan setiap tahun dan tidak mempunyai epipedon molik …………………………………. ARIDISOL

7. Mempunyai horizon argilik dengan kejenuhan basa < 35 % pada kedalaman 1,8 m dari permukaan tanah ….ULTISOL

8. Tanah mempunyai epipedon mollik dan kejenuhan basa seluruh bagian solum tanah > 50 % …………….. MOLLISOL

9. Tanah mempunyai horizon argilik dengan kejenuhan basa > 35% pada kedalaman 1,8 m dari permukaan ………… ALFISOL

10. Tanah mempunyai epipedon umbrik, mollik atau plagen, atau mempunyai horizon kambik …….………INCEPTISOL

11. Tanah lainnya …………………ENTISOL

12. Tanah selalu bersalju …….... GELLISOL

Semoga beberapa artikel tentang tanah ini bisa bermanfaat buat kamu semuanya. KEEP SPIRIT in STUDY!!!

Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

Sistem Klasifikasi Tanah

created by ud@Ra_ di 16.39 1 cuap2

Pembaca c'dodol dalam Djarum Black Blog Competition, tau ga? Ternyata ga cuma tanaman aja yang diklasifikasiin. But...tanah juga kudu diklasifikasiin. Sistem klasifikasi tanah yang ada itu ada 3, diantaranya:
1. SISTEM PUSAT PENELITIAN TANAH BOGOR
a.Menurut Dudal-Soepraptohardjo (1957).
b.Modifikasi Sistem Dudal-Soepraptohardjo (1978).
2. SISTEM FAO / UNESCO (1974)
3. SISTEM TAXONOMY TANAH USDA (1975)



Sistem klasifikasi tanah yang sering dianut oleh negara kita, yaitu sistem yang ketiga alias sistem Taxonomy USDA (1975). Di dalamnya terdapat istilah2 yang juga sering muncul di sistem taksonomi pada tanaman atau hewan. Kayak ini nih:
ORDO
Faktor pembedanya adalah ada tidaknya horizon penciri serta jenis (sifat) dari horizon penciri tersebut. Ada 11 taksa.
SUB-ORDO
Faktor pembedanya adalah keseragaman genetic misalnya ada tidaknya sifat-sifat tanah yang berhubungan dengan pengaruh air, regim kelembaban, bahan induk utama, pengaruh vegetasi, tingkat pelapukan bahan organik,dll. Ada 53 taksa.
GREAT GROUP
Faktor pembeda adalah kesamaan jenis, tingkat perkembangan dan susunan horizon, kejenuhan basa, regim suhu dan kelembaban, ada tidaknya lapisan-lapisan penciri lain seperti plintit, fragipan, duripan, dll. Ada 250 taksa.
SUB GROUP
Faktor pembeda terdiri dari sifat-sifat inti dari great group; sifat-sifat tanah peralihan ke great group lain, subordo atau ordo dll.
FAMILI
Faktor pembedanya adalah sifat-sifat tanah yang penting untuk pertanian atau engineering.
SERI
Factor pembedanya adalah jenis dan susunan horizon, warna, tekstur, struktur, konsistensi, reaksi tanah dari masing-masing, sifat-sifat kimia dan mineral masing-masing horizon.

ORDO TANAH Menurut sistem TAXONOMY :
1. HISTOSOL ( ist )
2. ANDISOL ( and )
3. SPODOSOL ( od )
4. OXISOL ( ox )
5. VERTISOL ( ert )
6. ARIDISOL ( id )
7. ULTISOL ( ult )
8. MOLLISOL ( oll )
9. ALFISOL ( alf )
10. INCEPTISOL ( ept )
11. ENTISOL ( ent )
12. GELLISOL ( ell )

Contoh klasifikasi tanah:
Ordo : Ultisol (ultus = akhir, perkembangan tanah pada tingkat akhir).

Sub ordo : Udult (udus = humida, lembab, tidak pernah kering)

Great Group : Fragiudult (fragipan = mempunyai padas rapuh)

Sub group : Aquic Fragiudult (aqua = air, kadang-kadang berair).

Famili : Aquic Fragiudult, berliat halus, kaolinitik, isohipertermik ( berliat halus, didominasi mineral clay kaolinit, suhu tanah lebih dari 22oC dan perbedaan suhu musim dingin dan panas kurang dari 5oC).

Seri : Sitiung (tempat pertama kali ditemukan).

Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

Horizon Tanah

created by ud@Ra_ di 16.28 0 cuap2

Para penggemar c'dodol dalam Djarum Black alias kompetisi blog yang diselenggarain ama Djarum Black ini (panjang banget ya keterangannya, hehe) Udah belajar istilah-istilah yang ada di dalam ilmu tanah kan... Selanjutnya, ada istilah lain yang kudu kamu tau. Thats about HORIZON tanah. Apa sieh??



Ada 6 horison utama dalam tanah :
O, A, E, B, C, R

Horison O
Horizon yang didominasi oleh bahan organic, baik yang selalu jenuh air ataupun yang tidak pernah jenuh air.

Horison A

Horizon mineral di permukaan tanah atau di bawah horizon O dan mempunyai salah satu atau kedua sifat berikut :
(1) merupakan akumulasi bahan organic halus yang tercampur dengan bahan mineral dan tidak didominasi oleh sifat horizon E atau B.
(2) menunjukkan sifat sebagai hasil pengolahan tanah.

Horison E
Horison meneral dengan sifat utama terjadi pencucian clay, besi, aluminium, bahan organic dan lain-lain sehingga tertinggal pasir dan debu, dan umumnya berwarna pucat ataau warnaa lebih terang dari pada horizon A di atasnya atau horizon B di bawahnya.

Horizon B
Horison yang terbentuk di bawah horizon A, E, atau O dan mempunyai salah satu datu lebih sifat sebagai berikut :
(1) terdapat penimbunan clay, besi, aluminium,humus, carbonat, dll.
(2) Ada bukti terjadinya pemindahan carbonat,
(3) Penimbunan residual seskuioksida (Fe2O3 dan Al2O3) akibat pencucian silica,
(4) Selaput seskuioksida sehingga mempunyai warna lebih merah dari horizon di atasnya,
(5) Mudah hancur/rapuh (brittle).

Horison C
Tidak termasuk batuan keras, yang sedikit di pengaruhi oleh proses pedogenik dan tidak mempunyai sifat horizon O, A, E atau B.

Lapisan R
Lapisan batuan yang keras (bed rock).

Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

KLASIFIKASI TANAH

created by ud@Ra_ di 16.05 0 cuap2

Black in News.....alias para pembaca c'dodol ala Djarum black yang masih setia baca blog ini..Belajar tentang kesuburan tanah, ga lengkap kalo belum tau dasar-dasar ilmu tanah. Nah....ini aku punya sedikit ilmu alias istilah2 yang sering digunain di ilmu tanah. Biar kosakata kamu nambah dikit lah. OK! Take it out.....

Istilah-stilah dalam ilmu tanah :

KLASIFIKASI TANAH
Ilmu yang mempelajari cara-cara membedakan sifat-sifat tanah satu sama lain, dan mengelompokkan tanah ke dalam kelas-kelas tertentu berdasarkan atas kesamaan sifat yang dimiliki.


PEDOGENESIS / PEDOLOGI
Ilmu yang mempelajari proses-proses pembentukan tanah dan faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukannya.


MORFOLOGI TANAH
Sifat-sifat tanah yang dapat diamati dan dipelajari di lapangan.


PROFIL TANAH
Penampang melintang (vertical) tanah yang terdiri dari lapisan tanah (solum) dan lapisan bahan induk.


SOLUM TANAH
Bagian dari profil tanah yang terbentuk sebagai akibat dari proses pembentukan tanah. Bagaian ini sudah dapat dinyatakan/disebut sebagai tanah (horizon A dan B).


HORISON / LAPISAN TANAH
Lapisan-lapisan di dalam tanah yang kurang lebih sejajar dengan permukaan tanah dan terbentuk sebagai hasil dari proses pembentukan tanah (Horison genetik).


CONTROL SECTION
Bagian dari profil tanah yang sifat-sifatnya digunakan sebagi penciri dalam klasifikasi tanah (Horison penciri).

PEDON
Volume terkecil yang dapat disebut tanah.

POLIPEDON
Kumpulan lebih dari satu pedon yang sama atau hampir sama, serta semuanya mempunyai sifat yang memenuhi syarat untuk dikelompokkan sebagai satu seri tanah.


Dodol!!Lanjutin dunk bacanya,hehe...

 

....Kedodolan Diriku.... Copyright © 2009 Paper Girl is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal